Seminar Studio Kebijakan Pembangunan (Daring) Dengan Tema “Kebijakan Reforma Agraria dan Kesejahteraan Masyarakat”
Program Magister Studi Pembangunan SAPPK – ITB menyelenggarakan Seminar Studio Kebijakan Pembangunan secara daring dengan tema “Kebijakan Reforma Agraria dan Kesejahteraan Masyarakat” pada hari Senin, 27 Desember 2021 pukul 13.00 – 15.30 WIB.
Seminar tersebut mempresentasikan hasil penelitian mahasiswa Program Magister Studi Pembangunan SAPPK – ITB untuk matakuliah SP6107 Studio Kebijakan Pembangunan dengan judul penelitian:
- Tinjauan Pelaksanaan Reforma Agraria dan Dampaknya Terhadap Penghidupan Petani Penerima RA
- Implementasi Kebijakan Reforma Agraria Terhadap Penghidupan Petani
- Analisis Sektor Pertanian dalam Perspektif Sustainable Livelihood
Dalam mempresentasikan hasil penelitiannya mahasiswa dibagi menjadi tiga kelompok sesuai dengan hasil penelitian masing-masing.
Sebagai pembahas pada acara seminar yang bertajuk “Kebijakan Reforma Agraria dan Kesejahteraan Masyarakat” tersebut hadir diantaranya:
- Bapak Usep Setiawan, S.Sos, M.Si Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Presiden RI
- Bapak Noer Fauzi Rachman, Ph.D Akademisi Universitas Padjadjaran, Ahli Reforma Agraria
Acara seminar tersebut dihari pula oleh Dosen pengampu matakuliah SP6107 Studio Kebijakan Pembangunan SAPPK – ITB, yaitu:
- Bapak Ir. Tubagus Furqon Sofhani, MA., Ph.D
- Bapak Dr. Drs. Suhirman, SH., MT
- Bapak Adenantera Dwicaksono, ST., M.Ds., Ph.D
- Bapak Tengku Munawar Chalil, ST., MPP., Ph.D